Selamat datang di Gilabol-a.blogspot.com

Hasil dan Video Pertandingan Malaysia All Star vs Arsenal (Friendly Match 25 Juli 2012)

Selasa, 24 Juli 20120 komentar

BERITA BOLA - Hasil Malaysia All Star vs Arsenal. Arsenal sukses melakoni laga pramusim mereka di Asia Tenggara dengan mengalahkan Malaysia All Stars dengan skor 2-1. Dua gol The Gunners dihasilkan pemain muda, pada babak kedua.

Pertandingan yang berlangsung di Kuala Lumpur, Selasa, 24 Juli 2012, malam WIB, Arsenal yang tanpa diperkuat RvP mampu mendominasi serangan pada babak pertama.

Pada menit ke delapan, Arsenal membuka peluang pertama lewat aksi Marouane Chamakh yang berhasil berkelit dari hadangan pemain bertahan Malaysia All-Star. Sayang, tendangannya masih bisa digagalkan kiper Razali.

Chamakh kembali mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol. Berawal dari tendangan pojok Mikel Arteta, penyerang asal Maroko itu menanduk bola, tapi lagi-lagi berhasil ditepis oleh Razali.

Malaysia All-Star berhasil memaksa kiper Vito Mannone bereaksi untuk menyelamatkan gawang The Gunners dari kebobolan. Kiper muda ini mengagalkan peluang yang didapat oleh Md Akil pada menit 34.

Akhirnya, Malaysia All-Star berhasil memimpin lebih dulu lewat gol yang dicetak Ami Muslim, beberapa saat menjelang pertandingan babak pertama berakhir. Tendangan kerasnya dari jarak 25 meter tidak mampu dihentikan oleh Mannone. 1-0 Arsenal tertinggal.

Arsene Wenger mengganti hampir semua pemain di babak kedua. Pada menit 55, pemain pengganti Benik Afobe mendapatkan kesempatan emas untuk mencetak gol lewat tendangan bebas. Sayang, sepakannya masih membentur tiang gawang.

Tiga menit kemudian, Malaysia All-Star kembali mendapatkan peluang untuk menambah gol. Sali mampu lepas dari penjagaan pemain bertahan Arsenal, kemudian melepaskan tendangan keras. Beruntung, tendangannya masih bisa dihalau kaki Mannone.

Keputusan Wenger untuk memasukkan Thomas Eisfeld ternyata tepat. Pemain muda asal Jerman itu berhasil menjebol gawang Razali, lewat jarak dekat pada menit 84 untuk mengubah skor menjadi 1-1.

Pemain muda lain Chuks Aneke akhirnya memastikan kemenangan Arsenal menjadi 2-1. Tendangan mendatar yang dilepas Aneke tidak mampu dihentikan kiper Malaysia All-Star. Skor 2-1 bertahan hingga pertandingan usai.

Arsenal akan melanjutkan pertandingan pramusim dengan menghadapi laga sesungguhnya melawan Manchester City. Pertandingan akan berlangsung di Beijing, China, Jumat mendatang.

Berikut video highlight pertandingan Malaysia All Star vs Arsenal:




Susunan Pemain Malaysia All Star vs Arsenal:

Malaysia All Star: Norazlan bin Razali, Bunyamin Umar (Abu Samah 69'), Azmi Muslim, M. Putra Omar, Safiq Rahim, S. Kunanlan, Idlan Talaha (Mohd Rozaimi bin Abdul Rahman 69'), S Sali, Mohd Shakir bin Shaari, Azammuddin bin Mohd Akil, Mohd Aidil Zafuan Abdul Radzak.

ArsenalVito Mannone, Carl Jenkinson (Benik Afobe 46'), Thomas Vermaelen (Ignasi Miquel 46'), Johan Djourou (Alex Song 51'), Kieran Gibbs (Nicholas Yennaris 46'), Andre Santos (Craig Eastmond 46'), Mikel Arteta (Thomas Eisfeld 46'), Francis Coquelin (Chukwuemeka Aneke 46'), Abou Diaby (Kyle Bartley 46'), Gervinho (Ryo Miyaichi 46'), Marouane Chamakh (Alex Oxlade-Chamberlain 46').

Sumber: http://bolagoalnet.blogspot.com/2012/07/hasil-dan-video-pertandingan-malaysia.html
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Gila Bola | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Gila Bola - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by Gilabol-a.blogspot.com
Proudly powered by Blogger