Selamat datang di Gilabol-a.blogspot.com

HASIL LENGKAP LEG PERTAMA KUALIFIKASI KETIGA LIGA EUROPA 2012/2013

Jumat, 03 Agustus 20120 komentar

BERITA BOLA - HASIL LENGKAP LEG PERTAMA KUALIFIKASI KETIGA LIGA EUROPA 2012/2013. Klub-klub raksasa mengawali kiprah di kualifikasi ketiga (kualifikasi akhir) Europa League dengan hasil positif. Inter Milan, misalnya. Kolektor tiga gelar Piala UEFA (nama lama Europa League) itu pulang dari kandang Hajduk Split dengan kemenangan tiga gol tanpa balas.

Gol Wesley Sneijder (18’), Yuto Nagatomo (44’), dan Philippe Coutinho (73’) tidak hanya melapangkan jalan Inter menuju babak playoff. Nerazzurri –sebutan Inter– praktis hanya butuh minimal hasil seri dalam leg kedua di Giuseppe Meazza (9/8).

Tapi, raihan tersebut sekaligus memberi allenatore Inter Andrea Stramaccioni debut victory. Pelatih yang masih 36 tahun itu pun menyanjung kinerja anak asuhnya. ”Saya pikir Inter bermain nyaris sempurna hari ini (kemarin, Red). Kami bekerja dengan kepala tetap menunduk dan apa yang saya suka adalah kami selalu mengejar bola,” ucapnya kepada televisi La7.

”Kami memang mempersiapkan pertandingan secara mendetail. Saya dan pemain juga bekerja sangat kompak sebagai profesional maupun teman. Presiden (Presiden Inter Massimo Moratti, Red) juga memberikan kejutan dengan datang ke sini,” sambungnya.

Coutinho tak kalah bersemangat dalam menyikapi hasil pertandingan. Setelah banyak diperbincangkan selama pramusim, antara lain terpilih sebagai pemain terbaik di Trofeo TIM, Coutinho menunjukkan siap men jadi tulang punggung Nerazzurri musim ini.

”Yang penting bukan karena saya mencetak gol pertama di Eropa, melainkan fakta tim bermain baik. Semoga saya bisa terus bermain seperti ini, bahkan lebih baik lagi,” tutur gelandang serang asal Brasil itu di situs resmi klub.

Selain Inter, raksasa Inggris Liverpool mencatat kemenangan dalam lawatannya ke Belarusia yang sekaligus bertepatan dengan debut juru strategi mereka (sumber: bolagoalnet), Brendan Rodgers. Winger Stewart Downing memecah kebuntuan setelah mencetak gol semata wayang ke gawang FC Gomel pada menit ke-67.

”Ini adalah hasil baik bagi pelatih kami yang menjalani laga pertamanya maupun Liverpool yang memiliki tradisi di Eropa,” kata defender Liverpool Jamie Carragher kepada Liverpool Echo.

”Kemenangan membuat kami puas dan sangat penting mengingat secara fisik, lawan lebih baik daripada kami,” imbuh pemain yang mencatat laga ke-700 sejak membela klub berjuluk The Reds tersebut 16 tahun silam.

Jejak Inter dan Liverpool diikuti finalis musim lalu Athletic Bilbao maupun klub tajir Rusia, Anzhi Makhachkala. Yang mungkin masuk kategori kejutan adalah hasil seri 1-1 yang dipetik Olympique Marseille di kandang klub Turki, Eskisehirspor.

Musim lalu Marseille adalah klub dengan prestasi terbaik di Eropa (lolos ke perempat final Liga Champions).

BERIKUT HASIL LENGKAP LEG PERTAMA KUALIFIKASI KETIGA LIGA EUROPA 2012/2013:
  • Anzhi 2-0 Vitesse : (Shatov 63’, Smolov 74’)
  • KuPS 1-0 Bursaspor: (Puri 73’)
  • Arsenal Kiev 3-0 Mura: (Mazilu 6’, Kovpak 61’, Matoukou 83’)
  • Dila Gori 0-1 Anorthosis: (Okkas 69’)
  • AIK Solna 3-0 Lech Poznan: (Lorentzson 60’, Borges 78’, Lundberg 86’)
  • Kalmar 1-0 Young Boys: (Andersson 18’)
  • Ried 2-1 Legia Warsawa: (Gartler 52’, Hadzic 62’-pen/Ljuboja 85’)
  • Ruch Chorzow 0-2 Viktoria Plzen: (Štipek 80’, Ďuris 85’)
  • Apoel 2-1 Aalesund: (Sergio 34’, Aloneftis 80’/Stewart 16’)
  • Tromso 1-1 Metalurh Donetsk: (Ondrasek 43’/Lazic 88’)
  • Bnei Yehuda 0-2 Paok: (Georgiadis 62’, Athanasiadis 72’)
  • Heerenveen 4-0 Rapid Bucharest: (Đuricic 9’, 64’, De Roon 69’, Fazli 89’)
  • Steaua 0-1 Spartak Trnava: (Mikovic 6’)
  • Servette 1-1 Rosenborg: (Schneider 69’/Dockal 79’)
  • FC Twente 2-0 Mlada: (Fer 52’, Chadli 58’)
  • Asteras 1-1 Maritimo : (Rayo 48’/Fidelis 72’)
  • Genk 2-1 Aktobe: (Vossen 18’-pen, Joseph-Monrose 44’/Badlo 25’)
  • Horsens 1-1 Elfsborg: (Fagerberg 90’+1’-pen/Nilsson 65’)
  • Videoton 1-0 Gent: (Nikolic 78’)
  • Red Star 0-0 Omonia 
  • Eskisehirspor 1-1 Marseille: (Nuhiu 61’/Gignac 49’)
  • Dundee 2-2 Dynamo Moskow: (Flood 37’, Watson 76’/Semshov 50’, Kokorin 90’)
  • St Patrick’s 0-3 Hannover: (Andreasen 6’, Pander 67’, Ya Konan 80’)
  • Sarajevo 2-1 Zeta: (Suljic 17’, Belosevic 43’/Bozovic 45’)
  • Ath Bilbao 3-1 Slaven Belupo: (Lopez 16’, 68’, Susaeta 20’/Delic 19’)
  • Vojvodina 2-1 Rapid Wina: (Oumarou 75’, Bojovic 90’+4’/Alar 90’+6’)
  • Admira Wacker 0 - 2 Sparta Praha: (Mevoungou 28’-og, Kweuke 58’)

Keterangan : Leg kedua digelar 9 Agustus 2012
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Gila Bola | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Gila Bola - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by Gilabol-a.blogspot.com
Proudly powered by Blogger